100 Universitas Terbaik di Amerika


Bagaimana Anda bisa membedakan mana perguruan tinggi yang tepat bagi Anda? Bagaimana Anda tahu bahwa Anda mendapatkan universitas terbaik setara dengan uang kuliah yang Anda keluarkan? Berdasarkan  data yang dilaporkan oleh National Center for Education Statistics and Wintergreen Orchard House dari tahun ajaran 2014-15,  telah ditetapkan 100 peringkat universitas terbaik di Amerika.

Penetapan 100 Perguruan tinggi terbaik ini didasarkan pada faktor-faktor berikut:
  1. Keunggulan Akademik (30 persen): Ini termasuk tingkat kelulusan empat tahun, tingkat retensi penuh waktu, rasio mahasiswa-fakultas lembaga dan dan lain-lain.
  2. Opini Ahli (20 persen): StartClass menyusun berdasarkan peringkat perguruan tinggi terbaru dari beberapa publikasi, seperti Forbes dan US News.
  3. Seleksi Penerimaan (18,6 persen): ini mempertimbangkan tingkat penerimaan perguruan tinggi, rata-rata ACT dan nilai SAT serta persen mahasiswa baru di atas setengah dari lulusan SMA.
  4. Kesiapan Karir (18,6 persen): ini sangat ditentukan oleh gaji pasca-kelulusan sekolah.
  5. Keuangan (12,9 persen): Ditentukan oleh harga rata-rata universitas, bantuan keuangan dan faktor lainnya.

Sangat penting untuk diingat bahwa data ini tidak mengukur banyak faktor yang dapat berpengaruh terhadap pengalaman kuliah seseorang. Daftar ini hanya bertujuan untuk menyajikan universitas mana yang memiliki nilai yang paling akademik, dan peringkat sekolahnya berdasarkan kualitas statistik yang mereka hasilkan. Bagi siswa yang sedang  melakukan pilihan atas perguruan tinggi yang akan mereka masuki, sajian ini menjadi titik awal yang sangat membantu.

Cek ke 100 universitas terbaik tersebut di SINI